close

Dampak Negatif RUU Larangan Minuman Beralkohol

Sebuah Kajian di Enam Kota

Book Cover: Dampak Negatif RUU Larangan Minuman Beralkohol

Konsumsi minuman beralkohol dianggap sebagai suatu kegiatan yang membahayakan bagi kesehatan. Kondisi intoksikasi akibat minuman beralkohol (mabuk) dianggap sebagai suatu hal yang buruk dan menjadi sumber penyakit masyarakat. Oleh karena itu, Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) sedang mendiskusikan Rancangan Undang Undang yang bertujuan untuk menghapus produksi, distribusi dan konsumsi minuman beralkohol di sebagian besar wilayah di Indonesia.

Tentu niat baik ini patut dipuji. Akan tetapi, larangan seperti ini justru memiliki dampak buruk terhadap kesehatan masyarakat. Penelitian kami di enam kota di Indonesia menegaskan bahwa alih-alih mengurangi keinginan seseorang untuk mabuk, larangan ini justru memfasilitasi tumbuhnya pasar gelap. Hal ini jelas terlihat terutama di wilayah-wilayah dengan larangan parsial yang membatasi distribusi minuman beralkohol di zona-zona tertentu.

Baca selengkapnya

Published:
Genres:
Tags:
Redaksi

The author Redaksi

Tim pengelola media dan data Rumah Cemara

Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.