Kanal ini telah banyak mengulas benzodiazepine alias benzo. Benzo dikenal sebagai obat penenang yang biasa digunakan untuk mengatasi gangguan kecemasan, serangan panik, kejang, hingga insomnia. Salah satu obat jenis benzo yang saat ini kondang bernama alprazolam.
Kebanyakan konten tentang benzo di kanal ini mengulas sejarah dan pengalaman dari sudut pandang para konsumen. Soal khasiatnya, tentu sudah banyak juga dibahas. Nah, bagaimana dengan efek samping konsumsinya? Bukankah setiap obat, apa pun jenisnya, punya efek samping? Lalu, orang seperti apa yang memang memerlukannya?
Kali ini, kita akan simak penjelasan dr. Elvine Gunawan, seorang spesialis kedokteran jiwa tentang beberapa hal yang penting diketahui soal konsumsi benzo. Enggak cuma itu, dr. Elvine juga bicara banyak tentang isu kesehatan mental yang penting kita perhatikan.