close
ghetto drive
Gambar Ilustrasi: iStock

Seperti wabah korona, penularan HIV sebenarnya juga tidak ada hubungannya dengan orientasi seks. HIV menular karena hubungan seks tanpa kondom atau menyuntik dengan suntikan bekas. Secara statistik pun, menurut laporan rutin Kementerian Kesehatan RI, laki-laki heteroseksual lebih banyak yang tertular HIV di Indonesia.

Ifan Auchep yang akrab dipanggil Affan menceritakan pengalamannya bercerita ke keluarganya kalau ia mengidap HIV. Bagaimana ceritanya?

Lalu di tengah wabah korona ini, apa saja yang terjadi dengan Affan? Apa yang ia lakukan bersama teman-temannya di komunitas setempat?

Simak yuk obrolannya bersama Patri Handoyo (Indonesia tanpa Stigma)!

* Salah satu kegiatan yang dilakukan Affan bersama komunitasnya adalah memberikan bantuan bagi masyarakat yang terdampak wabah korona. Bagi teman-teman yang ingin ikut berkontribusi, bantuan bisa disalurkan melalui rekening Bank Mandiri 1300015342804 atas nama Perkumpulan Puzzle Indonesia.

** Dalam obrolan, Affan menyebut CD4. CD4 adalah sel bagian dari sistem imun yang berperan vital untuk menghadang infeksi terutama HIV.

Audiografer: Ahmad Budi Santoso
Videografer: Ahmad Budi Santoso dan Prima Prakasa
Tags : AIDSgayHIVhomohomoseksual
Ahmad Budi Santoso

The author Ahmad Budi Santoso

Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.