close

Stigma terhadap Waria dan Gay dalam Liputan mengenai HIV-AIDS

Book Cover: Stigma terhadap Waria dan Gay dalam Liputan mengenai HIV-AIDS

HIV ditularkan melalui hubungan seks tanpa pelindung. Fakta ini kerap tidak tersampaikan secara utuh ke masyarakat. Akibatnya, hubungan seks mutlak dianggap sebagai cara penularan HIV.

Fakta lain mengenai HIV adalah meningkatnya kasus penularan di kalangan laki-laki yang berhubungan seks dengan laki-laki (LSL) termasuk di dalamnya gay juga waria. Laporan tiga bulanan Kementerian Kesehatan RI1 menunjukkan, peningkatan kasus HIV di kalangan ini terjadi sejak 2015.

Saat ini, tak bisa dimungkiri halaman-halaman pertama mesin pencarian daring dipenuhi oleh situs-situs pemberitaan untuk kata kunci dari sebuah informasi yang kita butuhkan. Di halaman awal Google, misalnya, media daring lebih banyak dari situs pemerintahan untuk sebuah kata kunci pencarian.

Pemantauan ini akan memberikan gambaran spesifik stigma yang dilakukan media. Melalui peta tersebut, pihak-pihak yang berkepentingan berharap dapat melakukan upaya yang lebih terstruktur untuk mengatasi persoalan stigma yang berkaitan dengan HIV.

Baca selengkapnya

Published:
Genres:
Redaksi

The author Redaksi

Tim pengelola media dan data Rumah Cemara

Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.